Tips Pilih Sopir Yang Aman Dan Beretika

    Sopir atau pengemudi adalah salah satu profesi yg sering dipandang sebelah mata oleh banyak orang. Profesi ini seringkali dianggap tidak memiliki prestise dan bahkan menjadi pilihan terakhir bagi para pencari kerja. Sebagai pihak yg sangat berperan dalam kelancaran transportasi darat ini, sudah seharusnya seorang sopir memiliki bekal dan pengetahuan tentang lalu lintas.


    Seorang sopir atau pengemudi yg baik harus mampu menerapkan etika serta mentaati segala peraturan yg ada. Hal ini dimaksudkan agar para penumpang merasa nyaman dan ketertiban lalu lintas tetap terjaga. Sikap profesional sopir ini tentu saja tidak cukup di dapat dari keterampilan atau sertifikasi, dalam hal ini SIM-nya. Profesionalisme ini terasa betul diselimuti oleh sikap positif dan tanggung jawab untuk melakukan pekerjaan secara benar dan beretika, menimbulkan kepuasan dan kenyamanan pada orang lain atau yg berada di sekitarnya.

    Berikut ini beberapa kriteria seorang sopir atau pengemudi yg baik (profesional):

    Memiliki pengetahuan dan perilaku berkendara yg aman, nyaman dan positif

    Memiliki kesadaran dan tanggung jawab terhadap profesinya

    Memiliki skill (kemampuan) mengemudi yg baik, dan

    Mematuhi segala rambu – rambu dan peraturan lalu lintas yg berlaku

    Mungkin sudah semestinya diadakan pelatihan mengemudi untuk menciptakan seorang pengemudi yg handal dan berkualitas. Dengan begitu, tidak akan ada lagi macam persoalan seperti diatas tadi. Namun diperlukan juga kerjasama dari pihak – pihak yg terkait demi tercapainya sebuah lingkungan yg tertib dan lancar.

    Sumber

    Source URL: http://icip2idayusof.blogspot.com/2010/12/tips-pilih-sopir-yang-aman-dan-beretika.html
    Visit Icip2idayusof for daily updated images of art collection

No comments:

Post a Comment

Popular Posts

My Blog List

Blog Archive